MOTM Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020 Optimis Tatap Laga Kontra Malaysia

- 17 Desember 2021, 07:40 WIB
Timnas Indonesia di Piala AFF
Timnas Indonesia di Piala AFF /Official site/PSSI

MAPAY BANDUNG - Penggawa timnas Indonesia, Alfeandra Dewangga, merasa bangga atas kerja sama tim yang dilakukan oleh skuad Garuda di laga kontra Vietnam pada Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia bermain imbang Vietnam dengan skor kacamata atau 0-0 dalam laga lanjutan Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu 15 Desember 2021 lalu.

Pada pertandingan tersebut, Alfeandra Dewangga terpilih sebagai man of the match.

"Tim sangat baik permainannya. Kami memang ingin memenangi pertandingan ini atau mendapatkan hasil imbang. Ya, kami sabagai pemain harus bekerja keras bersama-sama," kata Dewangga.

Baca Juga: Kontra Vietnam Mental Timnas Indonesia Unggul, Shin Tae-yong Puas dengan Hasil Imbang

Ia pun mengaku optimis menatap laga kontra Malaysia demi menjaga asa untuk meraih gelar prestise di turnamen tertinggi se-Asia Tenggara itu.

"Yang pasti kami tim sangat bangga dari kerja keras semua pemain. Selanjutnya kami bersiap menghadapi Malaysia. Kami harus lebih kerja keras dan fokus demi asa lolos ke babak semi final," kata Dewangga.

Dewangga sendiri selalu tampil sebagai starter di semua laga timnas Indonesia di Piala AFF. Pada laga melawan Kamboja, Dewangga diduetkan bersama Ryuji Utomo.

Baca Juga: Sindir Taktik Bertahan Shin Tae-yong, Pelatih Vietnam: Indonesia Tak Layak Lolos ke Semifinal Piala AFF 2020

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah