World Superbike Rilis Jadwal Balapan Musim 2022, Kapan Seri Indonesia?

- 26 November 2021, 13:15 WIB
Link live streaming Race 2 WSBK Mandalika di NET TV dan Mola nonton siaran langsung World Superbike 2021 hari ini, Minggu, 21 November 2021.
Link live streaming Race 2 WSBK Mandalika di NET TV dan Mola nonton siaran langsung World Superbike 2021 hari ini, Minggu, 21 November 2021. /instagram.com/themandalikagp

 


MAPAY BANDUNG - World Superbike baru saja merilis jadwal balapan untuk musim 2022 mendatang.

World Superbike merilis bahwa akan ada sebanyak 13 seri balapan yang digelar pada musim 2022.

Di antara 13 seri balapan World Superbike untuk musim 2022 tersebut, terselip jadwal balapan seri Indonesia.

Baca Juga: Sutradara Hellbound Ceritakan Ide Awal Film Garapannya, Ternyata Terinspirasi dari Sini

Simak jadwal 13 seri balapan World Superbike yang akan digelar pada musim 2022 berikut ini.

Balapan seri pembuka World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Aragon di Sirkuit Motorland Aragon pada 8-10 April 2022.

Balapan seri kedua World superbike musim 2022 akan digelar di Seri Belanda di Sirkuit Assen pada 20-24 April 2022, atau dua pekan setelah seri pertama.

Baca Juga: Resep Jantung Sehat Ala dr. Zaidul Akbar, Cukup Gunakan 5 Bahan Ini Minum Rutin Setiap Hari

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-13: Big Match Chelsea vs MU

Menuju balapan World Superbike musim 2022 seri ketiga, akan ada jarak waktu yang cukup lama yakni satu bulan.

Balapan seri ketiga World Superbike musim 2022 sendiri akan digelar di Seri Estoril di Sirkuit Estoril, Portugal, pada 20-22 Mei 2022.

Balapan seri keempat World superbike musim 2022 akan digelar di Seri Emilia Romagna di Sirkuit Misano Marco Simoncelli pada 10-12 Juni 2022.

Baca Juga: Jangan Tinggalkan Salat di Waktu Ini, Buya Yahya: Termasuk Orang Murtad Pahalanya Habis Semua

Balapan seri kelima World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Inggris di Sirkuit Donington Park pada 15-17 Juli 2022.

Balapan seri keenam World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Ceko di Sirkuit Autodrom Most pada 29-31 Juli 2022.

Balapan seri ketujuh World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Prancis di Sirkuit Magny-Cours pada 9-11 September 2021.

Baca Juga: Menstruasi Jadi Lancar, Nyeri Haid Hilang dengan Resep Minuman Sederhana Ala dr. Zaidul Akbar

Balapan seri kedelapan World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Catalunya di Sirkuit Catalunya pada 23-25 September 2022.

Balapan seri kesembilan World superbike musim 2022 akan digelar di seri Portugal di sirkuit Algarve pada 7-9 Oktober 2022.

Balapan seri ke-10 World Superbike musim 2022 akan digelar di Seri Argentina di Sirkuit San Juan Villicum pada 21-23 Oktober 2022.

Sementara itu, balapan World Superbike Seri Indonesia akan digelar di seri ke-11 di Sirkuit Mandalika pada 11-13 November 2022.

Baca Juga: Girlband MAMAMOO Akan Luncurkan Film Pendananya Berjudul ‘MAMAMOO 2021 WAW Concert: The Movie

Balapan seri ke-12 World Superbike musim 2022 akan digelar di seri Australia di Sirkuit Phillip Island dengan jadwal yang belum ditentukan.

Balapan seri penutup atau seri ke-13 World Superbike musim 2022 juga belum ditentukan oleh pihak World Superbike.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x