AHHA PS Pati Pulangkan Dua Pemainnya Usai Aksi Tak Terpuji Saat Kontra Persiraja

- 7 September 2021, 15:00 WIB
Viral Video Kericuhan Tendangan Maut di Laga Uji Coba AHHA PS Pati vs Persiraja
Viral Video Kericuhan Tendangan Maut di Laga Uji Coba AHHA PS Pati vs Persiraja /Instagram @pengamatsepakbola

MAPAY BANDUNG - AHHA PS Pati resmi memulangkan dua pemainnya yang terlibat insiden tak terpuji pada lawannya saat pertandingan uji coba kontra Persiraja Banda Aceh, Senin 6 September 2021 kemarin.

Dua pemain itu adalah Zulham Zamrun dan Syaiful Indra Cahya yang sama-sama bermain kasar dan cenderung bisa membuat pemain lawan mengalami cedera serius.

Baik Zulham dan Syaiful masing-masing harus angkat koper lebih dulu dari pemusatan latihan di Jakarta. Keputusan itu langsung disampaikan COO AHHA PS Pati, Divo Sashendra, Selasa 7 September 2021.

Baca Juga: Tiga Sungai di Bandung Jadi Perhatian Khusus Pemerintah untuk Masuk Tahap Normaliasasi

"Tindakan tegas diambil manajemen AHHA PS Pati terhadap dua kejadian pada laga uji coba melawan Persiraja Banda Aceh. Dua pemain dipulangkan dari pemusatan latihan di Jakarta," kata dia.

"Semoga pengalaman ini dapat membuat kami lebih dewasa dan dapat makin lebih menjunjung tinggi apa yang disebut dengan respect dalam sepak bola," tambahnya.

Selain itu, Selasa pagi tadi, manajer AHHA PS Pati Doni Setiabudi bersama Syaiful Indra Cahya menemui sekretaris tim Persiraja, Rahmat Djailani dan pemain M Nadhif. Kedatangan itu sebagai permohonan maaf pada pemain dan manajemen Persiraja.

Baca Juga: Jokowi Yakin Akhir September Angka Covid-19 Bisa di Bawah 100 Ribu Kasus

"Dan tentunya pada masyarakat Indonesia atas tontonan yang tidak patut untuk dicontoh yang dilakukan pemain kami," kata Doni Setiabudi.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x