Daftar 34 Pemain yang Dipanggil Timnas SEA Games 2023, Ada Nama Nick Coby Brian Da Costa Numberi

28 Februari 2023, 19:27 WIB
PSSI tunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2023. /IG/@indrasjafri_coach/

MAPAY BANDUNG - Pelatih timnas Indonesia SEA Games 2023, Indra Sjafri secara resmi memanggil 34 pemain untuk mengikuti pemusatan pelatihan di Jakarta.

Pemusatan latihan itu dilakukan untuk mempersiapkan tim untuk diberangkatkan ke Kamboja untuk mengikuti turnamen bergengsi se-Asia Tenggara yakni SEA Games.

Pada pemanggilan kali ini, tercatat nama-nama pemain yang sempat mengenakan kostum garuda di dada pada timnas kelompok umur.

Baca Juga: Jadwal Lengkap dan Jam Tayang Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia Uzbekistan

Nama-nama yang familiar di telinga para pencinta sepak bola tanah air itu adalah, Braif Fatari, Rendy Juliansyah, dan Sutan Zico.

Ketiganya diketahui sempat merasakan atmosfer di lapangan kala memperkuat timnas Indonesia.

Selain itu juga ada nama pemain FC Bekasi City berusia 20 tahun yakni Nick Coby Brian Da Costa Numberi.

Baca Juga: Persija Tumpul di Laga Tandang, Thomas Doll Singgung Persib: Mereka Bisa Manfaatkan Peluang

Nick diketahui pernah beberapa tahun menjadi bagian dari skuad Persipura junior dan berposisi sebagai gelandang bertahan.

Adapun pemain terpanggil lainnya akan menjalani pemusatan latihan di Jakarta, 1–16 Maret 2023.

Sementara terkait jadwal SEA Games 2023 Kamboja sendiri akan dimulai pada 29 April – 15 Mei 2023.

Baca Juga: Kiper Persib Dipanggil Timnas Indonesia Ikut Pemusatan Latihan Jelang Turnamen Penting di Kamboja

Berikut ini list pemain yang akan menjalani pemusatan latihan mulai besok 1 Maret 2023:

  • Hamzah Titofani Rivaldi
  • Nick Coby Brian Da Costa Numberi
  • Liba Valentino
  • Komang Tri Arta Wiguna
  • Muhammad Andy Harjito
  • Komang Teguh Trisnanda
  • Jeam Kelly Sroyer
  • Braif Fatari
  • Rendy Juliansyah
  • Rangga Widiansyah
  • Geril Kapoh
  • Sutan Zico
  • Khairul Imam Zakiri
  • Muhammad Fadilla Akbar
  • Titan Agung
  • Satrio Azhar
  • Husna Al Malik
  • Fadilah Nur Rahman
  • Kartika Vedhayanto Putra
  • Indra Arya Perceka Wiguna
  • Zahran Rizki Alamsah
  • Lutfi Masrohan
  • Airlangga Mutamasiqdina
  • Malik Prayitno
  • Mohammad Haykan Alhafiz
  • Muhammad Fadhil Adhitya Akash
  • Muhammad Akbar Arjunsyah
  • Gilang Oktavana Putra
  • Hamsa Lestaluhu
  • Herberd Akhova Sokoy
  • Tri Setiawan
  • Moh. Rifal
  • Albertho Ch Edwin Solossa.***
Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler