Hasil dan Klasemen Liga 1 2021 Pekan Kedua: Bali United di Puncak, Persipura Terdampar

13 September 2021, 07:46 WIB
Tiga pertandingan sepak bola BRI Liga 1 2021/22 ditayangkan stasiun TV Indosiar, Minggu 12 September 2021 /dok indosiar.com

MAPAY BANDUNG - Berikut hasil dan klasemen sementara Liga 1 2021/2022 pekan kedua yang berlangsung akhir pekan kemarin.

Pada pekan kedua, Bali United memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 6 poin.

Poin yang diperoleh Serdadu Tridatu ini sebenarnya sama dengan poin yang dikumpulkan Persib.

Bali United sukses mengumpulkan 6 poin, hasil dari 2 kali menang.

Di pekan kedua sendiri, Bali United menang tipis 2-1 dari Barito Putera.

Baca Juga: Persib Akan Lawan Tim Kuat Ini di Pekan Ketiga Liga 1 2021, Catat Jadwal dan Jam Tayangnya

Baca Juga: Horor! Pulang Berlibur dari Pantai Santolo, Keluarga asal Bandung Ini Diganggu Kuntilanak di Pangalengan

Persib Bandung yang berada di posisi kedua, berhasil mengumpulkan 6 poin hasil dari menang atas Barito Putera dan Persita.

Di pekan perdana, Maung Bandung menang tipis 1-0 atas Barito, sedangkan di pekan kedua, Marc Klok dan kolega menang tipis 1-2 dari Persita.

Sementara itu, Persipura menjadi salah satu tim yang sampai saat ini belum meraih 1 poin pun.

Bersama Barito Putera, tim Mutiara Hitam terdampar di klasemen sementara Liga 1.

Di dua laga awal ini, tim asal Jayapura ini tampil buruk. Mereka kalah dari Persita 1-2, dan keok dari Persela 1-0.

Baca Juga: Viral! Oknum Satpam di Bintaro Diduga Ngintip Istri Orang di Toilet, Emosi Suami Korban Meledak

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 di Kota Bandung Tembus 70 Persen, Yana Harap Herd Immunity Segera Terbentuk

Berikut hasil Liga 1 2021 pekan kedua:

Persela 1-0 Persipura
Persik 1-0 Borneo FC
Barito Putera 1-2 Bali United
Persiraja 3-2 PS Sleman
Persebaya 3-1 Tira Persikabo
Persita 1-2 Persib Bandung
Arema FC 1-1 Bhayangkara
Madura United 1-1 PSM Makassar
Persija 2-2 PSIS Semarang

Berikut klasemen sementara Liga 1 2021:

1. Bali United 6 poin
2. Persib 6 poin
3. Bhayangkara 4 poin
4. PSIS Semarang 4 poin
5. Persik 3 poin
6. Borneo 3 poin
7. Persebaya 3 poin
8. Persiraja 3 poin
9. Persita 3 poin
10. Persela 3 poin
11. PSM 2 poin
12. Arema 2 poin
13. Madura United 2 poin
14. Persija Jakarta 2 poin
15. PS Sleman 1 poin
16. Tira Persikabo 1 poin
17. Barito Putera 0 poin
18. Persipura 0 poin.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler