Alhamdulillah Bansos BPNT Tahap 1 Cair ke Rekening KKS, Cek Saldo Terkini Lewat Bank Ini

- 4 Februari 2024, 14:45 WIB
Alhamdulillah Bansos BPNT resmi cair melalui KKS untuk periode Februari 2024
Alhamdulillah Bansos BPNT resmi cair melalui KKS untuk periode Februari 2024 /

 

MAPAY BANDUNG - Kabar gembira bagi Anda Keluarga Penerima Manfaat (KPM), pasalnya bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) dilaporkan telah cair di beberapa daerah.

Hal ini diungkap langsung oleh beberapa KPM pada grup Fabecbook penerima bansos yang menjelaskan BPNT telah masuk ke rekening kartu KKS.

Meski demikian pencairan bansos ini bertahap dilakukan. Diprediksi sebelum Pemilu 2024, bansos BPNT sudah dapat diterima seluruh KPM yang membutuhkan.

Baca Juga: Alhamdulillah Cair Jelang Pemilu 14 Februari 2024, Cek Penerima Bansos BLT Rp600 Ribu Lewat Link Ini

Mengutip dari kanal YouTube Naura Vlog yang diakses pada Minggu 4 Februari 2024, bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah satu dari sekian inisiatif pemerintah yang diperbaharui pada awal tahun 2024.

Mulai awal Februari 2024, kabar bahwa BPNT tahap 1 telah disalurkan kepada KPM yang terdaftar dalam KKS BNI. Oleh karena itu penerima bansos diimbau untuk segera memeriksa saldo mereka.

Sebelumnya penyaluran utama dari BPNT ini adalah untuk memberikan bantuan kepada masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pangan dan sembako. Namun, pemerintah telah mengubah skema penyaluran dengan memberikan bantuan tunai sebesar Rp200.000 kepada setiap KPM per tahap.

Dengan begitu, total bantuan yang diterima oleh setiap KPM melalui program BPNT mencapai Rp1.200.000 selama enam tahap yang disalurkan setiap periode dua bulanan.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: YouTube Naura Vlog


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x