Gagal Cegah Karhutla Besar, Presiden Jokowi Tak Segan Copot Pangdam hingga Kapolda

- 8 Februari 2023, 13:00 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tegaskan sanksi untuk para pejabat yang tak bisa atasi karhutla di derahnya adalah pencopotan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tegaskan sanksi untuk para pejabat yang tak bisa atasi karhutla di derahnya adalah pencopotan. /Dok. Sekretariat Kabinet RI

MAPAY BANDUNG - Presiden Jokowi mengaku berjanji bakal mencopot Pangdam dan Kapolda jika gagal mencegah karhutla besar di wilayahnya.

Presiden Jokowi meminta seluruh pihak berhati-hati dengan potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) tahun ini.

Menurut Jokowi, karhutla juga merupakan tanggung jawab pejabat-pejabat TNI-Polri di daerah. Antara lain, Pangdam, Kapolda dan sebagainya.

Baca Juga: Pasir Heunceut Dimana? Ini Lokasi Tempat Wisata di Jabar yang Viral di Media Sosial

“Saya ulangi mengenai janjian, 7 tahun yang lalu masih berlaku sampai sekarang,” ucap Jokowi di lokasi Rapim TNI-Polri di Jakarta, Rabu 8 Februari 2023.

“Kalau ada kebakaran besar di provinsi, yang tanggung jawab Pangdam, Kapolda, Danrem, hati hati, saya hanya ngomong hati hati, janjiannya masih berlaku," urainya melanjutkan.

Bahkan dirinya, memperingatkan suhu panas diprediksi meningkat pada akhir Februari atau Maret 2023 di provinsi Riau, Sumatra Utara hingga Kalimantan. Suhu panas bisa memicu karhutla.

Baca Juga: Tatap Laga Kontra Bali United, Luis Milla: Semua Pertandingan Final

Baca Juga: Hadiri Harlah 1 Abad NU, Presiden Jokowi: Ini Jadi Penanda Kebangkitan Baru NU

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori

Sumber: pmjnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x