5 Anak Tega Laporkan Ibu Kandung ke Polisi Gegara Warisan, Dedi Mulyadi Beri Tanggapan Menohok

- 8 Desember 2021, 16:20 WIB
Dedi Mulyadi menjenguk Rodiah (72), sang Nenek yang dipolisikan oleh kelima anaknya
Dedi Mulyadi menjenguk Rodiah (72), sang Nenek yang dipolisikan oleh kelima anaknya /Tangkapan Layar/YouTube Dedi Mulyadi

MAPAY BANDUNG - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dedi Mulyadi, memberikan komentar terkait kasus pelaporan seorang Ibu oleh anaknya di Bekasi.

Ibu Rodiah (72), dilaporkan oleh 5 anak kandungnya sendiri dengan tuduhan harta warisan.

Mengetahui kasus tersebut, Dedi Mulyadi menyebut ia akan membantu dalam segala hal yang dialami oleh Ibu Rodiah.

“Saya akan berusaha membantu dalam segala hal yang dialami ibu Rodiah,“ tutur Dedi Mulyadi, yang dikutip MapayBandung.com dari ANTARA, Rabu 8 Desember 2021.

Baca Juga: Indonesia Kembali Terima Donasi Vaksin Moderna dari AS, Total Sudah Dapat 18,4 Juta Dosis

Dedi Mulyadi juga diketahui sudah mengunjungi kediaman ibu Rodiah yang berada di Desa Sindangmulya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, 7 Desember lalu.

Saat mengunjungi rumahnya, Dedi meminta agar ibu Rodiah tidak usah bingung dan takut.

Seperti diketahui, ibu Rodiah sudah tidak bisa jalan sejak lima tahun lalu, karena kakinya yang lumpuh. Ia saat ini hanya tinggal bersama anak keduanya M Saogi, dan si bungsu Dian.

"Anak emak (Rodiah) ada delapan. Yang pro ada tiga dan yang lima lainnya mah ngezalimin,” kata Rodiah.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x