Mulai 2022, Masyarakat Bisa Beli Booster Vaksin Covid-19 di Apotek Layaknya Obat-obatan

- 16 September 2021, 15:50 WIB
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir tak segan menyamar jadi apoteker di PT Kimia Farma Tbk (KAEF). (Foto: Dok. Istimewa/bumn.go.id)
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir tak segan menyamar jadi apoteker di PT Kimia Farma Tbk (KAEF). (Foto: Dok. Istimewa/bumn.go.id) /

MAPAY BANDUNG - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan pada tahun 2022 mendatang, masyarakat bisa membeli booster vaksin Covid-19 langsung di apotek seperti membeli obat-obatan biasa.

Menurut Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, penjualan Vaksin Covid-19 mulai tahun depan itu dengan syarat vaksinnya sudah mendapat izin dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Sehingga pihaknya pun belum bisa memastikan jenis booster vaksin apa yang bakal dijual pada masyarakat umum.

"Tentunya, yang sudah mendapatkan Emergency Use Listing (EULL) Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO),” ujarnya dilansir PMJ News.

Baca Juga: Sinopsis Film The Suicide Squad 2: Pasukan Penjahat Berani Mati

Selain itu, pemerintah juga membuka peluang Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan bakal mendapat keringanan pembiayaan untuk membeli booster vaksin Covid-19.

Rencananya, lanjut Menkes, pemerintah bakal memasukan anggaran tersebut pada APBN.

Di samping itu, terdapat juga yang dibayarkan melalui skema APBD. Yaitu, sasaran Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU kelas 3). Dalam hal ini, pemerintah daerah (pemda) akan membayarkannya.

Baca Juga: Ketua MUI Kota Tangerang Meninggal Saat Rapat, Sedang Duduk Tetiba Tak Sadarkan Diri

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x