Gunung Sinabung Erupsi, Tinggi Kolom Abu Capai Ketinggian 500 Meter

- 27 Januari 2021, 18:55 WIB
Gunung Sinabung Sumatera Utara erupsi, Rabu 27 Januari 2021 petang
Gunung Sinabung Sumatera Utara erupsi, Rabu 27 Januari 2021 petang /PVMBG.

MAPAY BANDUNG - Gunung Sinabung dilaporkan erupsi pada hari ini, Rabu 27 Januari 2021 petang.

Gunung Sinabung yang berada di wilayah Sumatera Utara itu erupsi pada pukul 18.23 WIB.

Menurut pengamatan PVMBG, saat erupsi Gunung Sinabung mengeluarkan kolom abu dengan tinggi kolom sekira 500 meter. Intensitas kolom abu cenderung tebal serta condong ke arah timur.

Baca Juga: Update BWF World Tour Finals 2020: Greysia/Apriani Hancurkan Ganda Putri Korea Selatan

Baca Juga: PSBB Kota Bandung, Taman Boleh Buka Sampai Jam 6 Sore

Baca Juga: UPDATE DATA CORONA INDONESIA per Hari Ini 27 Januari 2021 : Konfirmasi Positif Bertambah 11.948 Kasus

Erupsi Gunung Sinabung terekam seimogram dengan keterangan amplitudo maksimum 5 mm dan durasi kurang lebih 2 menit.

Saat ini Gunung Sinabung berada pada Status Level III (Siaga). PVMBG pun mengimbau masyarakat dan wisatawan agar tidak melakukan aktivitas pada desa-desa yang sudah direlokasi. Serta lokasi di dalam radius radial 3 Km dari puncak Gunung Sinabung, serta radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.***

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: PVMBG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x