Komentari Kasus Penembakan Kantor MUI, Uu Ruzhanul Ulum Minta Masyarakat Tak Lakukan Ini

- 10 Mei 2023, 07:26 WIB
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum.
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum. /

MAPAY BANDUNG - Kejadian penembakan kantor MUI yang terjadi beberapa waktu lalu menjadi perhatian banyak pihak termasuk Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum.

Uu Ruzhanul Ulum meminta masyarakat jangan terpancing dan jangan main hakim sendiri pasca kejadian penembakan kantor MUI tersebut.

"Masyarakat tolong lah jangan buat teror seperti itu, oleh karena itu masyarakat jangan kepancing dan jangan main hakim sendiri," ujar Uu Ruzhanul Ulum dalam keterangannya, Rabu 10 Mei 2023.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Rabu 10 Mei 2023, Ada Tajwid Cinta dan Cinta Setelah Cinta

Lebih lanjut Uu menegaskan situasi saat ini aksi teror terhadap umat Islam sedang marak terjadi untuk memecah belah agama.

Maka dari itu lanjut Uu Ruzhanul Ulum seharusnya aksi teror ini tidak terjadi apalagi membawa simbol umat Islam.

Baca Juga: Ini Penyebab Badan Kurus tapi Perut Buncit kata dr. Ema Surya Pertiwi

Baca Juga: Jalan Rusak Akibat Longsor di Ciumbuleuit Bandung Segera Diperbaiki

"Situasi dan kondisi hari ini banyak orang yang memanfaatkan isu agama untuk memecah belah bangsa karena isu agama paling sensitif, mudah sekali orang tersentuh keimanannya jadi sasarannya MUI yang mana itu simbol keragaman, mitra pemerintah." tutup Uu Ruzhanul Ulum.***

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x