Jabar Dinobatkan Banyak Penghargaan, Ridwan Kamil: Kerja Sama Semua Pihak, Saya Hanya Juru Bicara 

- 25 November 2021, 20:12 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan HUT Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia di Gedung Merdeka, Kota Bandung, Kamis 25 November 2021./Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan HUT Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia di Gedung Merdeka, Kota Bandung, Kamis 25 November 2021./Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar /

 

MAPAY BANDUNG - Provinsi Jawa Barat dibawah kepemimpinan Ridwan Kamil, kini mendapat banyak sorotan karena dinilai mampu membawa Jabar kearah lebih baik.
 
November ini saja, Pemprov Jabar telah mendapatkan 5 penghargaan untuk sektor pembangunan.
 
Namun, Ridwan Kamil mengatakan penghargaan ini tak lepas dari kolaborasi semua pihak, mulai dari kepala daerah, hingga masyarakat Jawa Barat.
 
Dilansir MapayBandung.com dari Instagram pribadinya, Kamis 25 November 2021, Ridwan Kamil telah menghadiri 4 acara untuk menerima 5 penghargaan pembangunan.
 
 
"Pembagian rapor day, kemarin saya menghadiri 4 acara untuk menerima 5 penghargaan pembangunan," tulis @ridwankamil.
 
Lima penghargaan itu diantaranya Best Governor for Healthcare and Action againts Pandemic, dan Best Governor for E-Government and Digital Innovation, dari ajang penghargaan People Of the Year 2021 MetroTV.
 
Lalu, Kang Emil juga terpilih menjadi Pemimpin Inovatif Indonesia in Economic Recovery dari Indonesia Award 2021 INews.
 
 
Selain penghargaan pribadi, Pemprov Jabar juga terpilih menjadi Provinsi terbaik dalam Ekonomi Digital di bidang implementasi QRIS, dari Bank Indonesia Award 2021.
 
Serta yang terakhir, Pemprov Jabar juga meraih penghargaan Provinsi raihan investasi tertinggi dan kedua untuk layanan investasi, dari Indonesia Investment Award 2021 BKPM.
 
Meski meraih banyak penghargaan, Gubernur Jawa Barat ini tak ingin jumawa. Sebab, penghargaan ini didapat atas kolaborasi semua pihak tak terkecuali masyarakat Jabar.
 
 
"Semua award ini untuk semua pihak dan semua pemangku kepentingan yang bekerja bersama dalam kolaborasi. Saya hanya juru bicara," tambahnya.
 
Ia berharap, semoga dengan adanya penghargaan ini menjadi pemicu semangat, bagi Jabar untuk lebih baik lagi.
 
"Bekerja baik itu bukan untuk mendapatkan pujian atau award, tapi karena kewajiban dan kemuliaan. Tapi adanya penghargaan itu artinya teramati telah terjadi perubahan," pungkasnya.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x