BREAKING NEWS ! Gempabumi 4,8 Magnitudo Guncang Kabupaten Sukabumi, Terasa Hingga Pangandaran

- 19 September 2021, 07:11 WIB
 Gempa Bumi mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi pada Minggu, 19 September 2021 pukul 06.38 WIB.
Gempa Bumi mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi pada Minggu, 19 September 2021 pukul 06.38 WIB. /bmkg

MAPAY BANDUNG - Gempabumi mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Minggu, 19 September 2021 pukul 06.38 WIB.

Gempabumi  ini berkekuatan 4,8 magnitudo.

Episenter Gempabumi  yang mengguncang Kabupaten Sukabumi ini terletak pada koordinat 7.47 LS dan 106.78 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 59 Km Tenggara pada kedalaman 42 kilometer.

Baca Juga: Link Pendaftaran Vaksinasi Covid-19 Bobotoh Front Line Boys untuk Masyarakat Umum dan Ibu Hamil

Baca Juga: Sinopsis Drakor Squid Game Netflix, Permainan Menegangkan dengan Taruhan Nyawa

Gempabumi ini pun dirasakan di sejumlah wilayah seperti Cisurupan, Cikajang, Ciamis, Pagandaran, Karangnunggal, Ciherang, Pangalengan, Gardu, dan Cihurip.

Menurut informasi yang didapat MapayBandung.com dari BMKG, Gempabumi  yang terjadi merupakan jenis dangkal akibat aktivitas Subduksi (Megathrust) di Selatan pulau Jawa dimana Lempeng Indo-Australia menyelusup menunjam kebawah Lempeng Eurasia.

Baca Juga: Innalillahi ! Babe Cabita Sampaikan Duka, Kucing Kesayangannya Mati

BMKG pun mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x