Dedi Mulyadi Dibuat Tercengang Melihat Rumah Kades di Purwakarta yang Mewah Bak Istana

- 3 September 2021, 19:04 WIB
Rumah mewah Kades Ciririp yang hasilkan Rp30 juta sehari.
Rumah mewah Kades Ciririp yang hasilkan Rp30 juta sehari. /Tangkapan layar YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel

Kang Dedi kemudian menyindir oknum pejabat yang biasa mengambil hak rakyat dari bantuan dana desa.

Ia menjelaskan bahwa, Kades Ciririp ini bisa kaya bukan mengambil dari dana desa.

“Lurah beunghar. Lain ti nu dana desa lain, ieu mah nyieun imahna lain, (Lurah kaya. Bukan dari dana desa, ini membuat rumahnya bukan dari dana desa),” ungkap Kang Dedi.

Selain memiliki rumah yang mewah dan berbagai mobil, Kades Ciririp itu juga rutin membagikan beras kepada masyarakat.

“Beas nu geus siap 5 ton, jang bagi ka masyarakat, 4 kali ngabagi, (jumlahna) 30 ton, (Beras yang sudah siap ada 5 ton untuk dibagikan kepada masyarakat, dengan 4 kali membagi, total seluruhnya yang akan dibagi 30 ton),” ungkap Mahdum.

Baca Juga: CEK FAKTA: Masjid Meledak Saat Shalat Jumat, Sebanyak 20 Jamaah Meninggal Dunia, Simak Faktanya

Terakhir, Kades Ciririp itu menjelaskan biaya operasional penjualan ikan yang diperkirakan mencapai 10 juta.

Sehingga Kang Dedi pun menyimpulkan bahwa pendapatan bersih Mahdum sekitar 15 juta perhari, dan bisa menghasilkan 450 juta dalam sebulan.

“Jadi kebagian 15 juta lah sehari. 450 juta sebulan,” ungkap Kang Dedi dalam video tersebut.*** (Anggia Ananda/JOB Training)

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x