Berbeda-Beda, Berikut 6 Tradisi Unik untuk Menyambut Ramadhan di Berbagai Negara

- 8 Maret 2023, 20:45 WIB
ilustrasi negara dengan tradisi Ramadhan yang unik.
ilustrasi negara dengan tradisi Ramadhan yang unik. /Pexels/ chattrapal (shitij) singh

MAPAY BANDUNG – Tidak terasa bulan Ramadhan semakin dekat, bulan istimewa bagi kaum Muslim menunaikan ibadah puasa.

Membahas bulan Ramadhan ternyata banyak sekali tradisi unik kaum Muslim di dunia untuk menyambut bulan suci ini.

Dilansir MapayBandung.com dari Youtube pewaris kopi pada Rabu 8 Maret 2023, berikut 6 tradisi unik menyambut bulan Ramadhan di berbagai Negara.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Tokopedia Gelar NYAMpireun untuk Edukasi Penjual Tokopedia NYAM!

1. Piknik Iftar (New Delhi, India)

New Delhi adalah salah satu kota di India. Seperti yang sudah diketahui, India merupakan sebuah Negara yang memiliki penduduk Islam dan juga Hindu yang banyak.

Oleh karena itu, kebiasaan Islam dan juga Hindu banyak yang menyatu seperti halnya kebiasaan Islam yang menyatu dengan kebiasaan dan adat Jawa. Salah satu kebiasaan yang saling berbau ini adalah piknik iftar.

Piknik iftar ini adalah sebuah kegiatan yang dilakukan pada bulan Ramadhan oleh masyarakat New Delhi, baik mereka yang Islam maupun yang bukan. Piknik ini adalah sebuah piknik atau pertemuan yang dilakukan di jalanan setelah maghrib tiba.

Selain dilakukan di jalanan, kegiatan ini juga biasanya dilakukan pada teras masjid. Kegiatan ini merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan untuk berbuka secara bersama-sama.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x