Profil, Pendidikan, dan Karir Politik Rishi Sunak, Perdana Menteri Inggris asli India yang Masih Muda

- 26 Oktober 2022, 09:42 WIB
Profil Rishi Sunak, perdana menteri Inggris baru yang menggantikan Liz Truss
Profil Rishi Sunak, perdana menteri Inggris baru yang menggantikan Liz Truss /Intagram @rishisunakmp

 

MAPAY BANDUNG – Inggris secara resmi telah memiliki perdana menteri terbaru mereka yaitu Rishi Sunak.

Rishi Sunak yang lahir 12 Mei 1980 di Southampton, Inggris, adalah pria keturunan India yang merupakan pendatang.

Orang tua Sunak bermigrasi pada 1960-an ke Southampton di Inggris bagian selatan.

Ayah Sunak menjadi dokter umum di Dinas Kesehatan Nasional. Ibunya seorang apoteker menjalankan sebuah apotek kecil di Southampton. Lahir di keluarga kecil, Sunak adalah anak sulung dari tiga bersaudara yang gemar mengoleksi buku-buku.

Selama karir politiknya, Sunak piawai berkat pengalamannya bekerja di bisnis keluarga dan nilai-nilai yang dia peroleh dari ikon Partai Konservatif Margaret Thatcher, putri seorang pedagang grosir.

Dikutip MapayBandung.com dari Britanica pada Rabu 26 Oktober 2022, sebelum menjabat sebagai perdana menteri Inggris 2022, Sunak sempat menjadi kanselir Menteri Keuangan.

Pendidikan

Setelah kuliah di Winchester College, Sunak melanjutkan studi filsafat, politik, dan ekonomi di Lincoln College, Oxford.

Saat kuliah, dia menjadi presiden Oxford Trading & Investment Society, yang memberi siswa kesempatan untuk belajar tentang pasar keuangan dan perdagangan global.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Britanica


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x