Ramaikan Pasar Skutik 125 cc, Suzuki Kenalkan 3 Motor Baru di Intermot 2022

- 6 Oktober 2022, 19:45 WIB
Suzuki Address, skuter matic yang jadi primadona emak-emak dan para janda
Suzuki Address, skuter matic yang jadi primadona emak-emak dan para janda /Tangkap layar/suzuki.co.id

MAPAY BANDUNG - Meramaikan pasar skuter metik (skutik) 125 cc, Suzuki Eropa baru saja resmi memperkenalkan 3 motor barunya pada ajang Intermot 2022 di Cologne, Jerman pada 4-9 Oktober 2022.

Dalam gelaran Intermot 2022, Suzuki Eropa mengeluarkan 3 jenis motor baru di kelas 125 cc, seperti di antaranya Address 125, Avenis 125 dan Burgman Street 125EX.

Disampaikan oleh pihak Suzuki Eropa, ketiga motor kelas 125 cc ini menampilkan tampilan skutik yang lebih klasik, modern, dan lebih elegan.

Dilansir MapayBandung.com dari ANTARA, Kamis 6 Oktober 2022, tiga motor baru Suzuki ini hadir dengan mesin yang sama, yaitu Suzuki Eco Performance 125 cc.

Baca Juga: Masih Bikin Penasaran! Sederet Fitur Canggih Hyundai Stargazer Ini Bikin Xpander Was-was

Namun, ada sedikit perbedaan mesin pada Suzuki Burgman Street 125EX, yang menggunakan varian Alpha.

Suzuki Address 125 dan Suzuki Avenis 125, tampil menggunakan mesin silinder tunggal 125 cc berpendingin udara.

Mesin silinder tunggal 125 cc berpendingin udara ini menghasilkan 8,5 hp, pada rentang 6.750 rpm dan torsi 10 Nm pada rentang 5.500 rpm.

Sementara untuk Suzuki Burgman Street 12EX, menghasilkan tenaga sebesar 8,48 hp pada rentang 6.500 rpm, sedangkan angka torsi tetap sama.

Baca Juga: Lirik Lagu John Mayer - You're Gonna Live Forever in Me

Engine ini juga mencakup Engine Auto Stop-Start, yang merupakan sistem idling stop baru yang dirancang untuk efisiensi bahan bakar.

Suzuki mengklaim, bahwa motor ini dapat menghasilkan angka 148,67 mil per galon, dengan drivetrain yang memenuhi standar emisi Euro 5 yang ketat di ketiga skutik.

Terkait pencahayaan, baik Suzuki Address 125, Avenis 125 maupun Burgman Street 125EX, ketiganya sudah mengadopsi teknologi LED.

Dilengkapi dengan dudukan samping dan tengah sebagai standar, selain itu, ketiga skutik Suzuki ini memiliki rem cakram depan dan rem tromol pada bagian belakang.

Baca Juga: Sebentar Lagi Maulid Nabi, Inilah Kumpulan Ucapan Maulid Nabi yang Cocok Dijadikan Status di Media Sosial

Suzuki Address 125 memiliki ruang penyimpanan bawah kursi sebesar 21,8 liter, sedangkan Avenis 125 dan Burgman Street 125EX memiliki penyimpanan bawah kursi 21,5 liter.

Ketiga scoot memiliki ruang penyimpanan tambahan, port pengisian USB, dan pengait tas dalam konfigurasi yang sedikit berbeda di area footwell.

Secara estetis, Suzuki Address 125 menampilkan tampilan skuter yang lebih klasik, sementara Avenis 125 lebih modern.

Sedangkan Suzuki Burgman Street 125EX, mengacu pada gaya yang lebih elegan.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x