Selain Keroyok Polisi, Pelaku Pengeroyokan di Jalan Banjaran-Soreang Juga Dilaporkan Aniaya Warga Sekitar

- 22 Desember 2023, 20:30 WIB
Barang bukti kasus pengeroyokan Polisi di Jalan Raya Banjaran - Soreang ditampilkan saat rilis kasus di Mapolresta Bandung, Jumat 22 Desember 2023
Barang bukti kasus pengeroyokan Polisi di Jalan Raya Banjaran - Soreang ditampilkan saat rilis kasus di Mapolresta Bandung, Jumat 22 Desember 2023 //BUDI SATRIA/PRFM

MAPAY BANDUNG - Pelaku pengroyokan Polisi di Jalan Banjaran-Soreang berhasil ditangkap jajaran Polresta Bandung. Diketahui Polresta Bandung menangkap 4 dari 5 pelaku pengroyokan Polisi yang terjadi pada Rabu 20 Desember 2023 kemarin.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan pihaknya tengah mendalami laporan dari saksi yang menyebutkan jika pelaku pengroyokan Polisi tersebut juga turut menganiaya warga sekitar.

"Informasi dari para saksi setelah melakuak kekerasan pada polisi, pelaku juga melakukan kekerasan pada masyarakat sekitar. Ini sedang kami selidiki," ucapnya kepada wartawan, Jumat 22 Desember 2023.

Baca Juga: Polresta Bandung Buru 1 Pelaku Pengeroyokan Polisi di Bandung yang Masih Buron

Selain itu, Kusworo juga menjelaskan pihaknya menemukan senjata rakitan dari salah seorang pelaku yang buron.

"Senjata api rakitan ini punya tersangka yang kabur," tuturnya.

Kusworo menjelaskan kejadian pengeroyokan itu bermula saat korban terlibat cekcok dengan pengendara yang menyebabkan kemacetan.

Baca Juga: Terungkap! Motif Pengeroyokan Polisi di Jalan Banjaran-Soreang, Pelaku Ternyata Dalam Kondisi Mabuk

Melihat kondisi lalu lintas macet, korban yang merupakan anggota polisi melakukan peleraian terhadap kejadian itu.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x