Enak Buat Deep Talk, Ini 5 Rekomendasi Coffee Shop di Bandung yang Murah dan Nyaman

- 16 Agustus 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi Coffee shop yang ada di Bandung
Ilustrasi Coffee shop yang ada di Bandung /Pexels/Pixabay.com

Selain harganya yang murah, tempat ini juga sangat nyaman untuk menikmati waktu bersama teman atau bahkan mengerjakan pekerjaan di sini.

Baca Juga: 13 Desa Bandung Barat Alami Kekeringan Imbas El Nino, 2 Skema Ini Jadi Solusi Pemerintah

18 Coffee and Beverages, Eatery (Baleendah)

Kafe ini merupakan sebuah tempat makan yang menyajikan berbagai menu kopi dan minuman yang dibanderol dengan harga ramah dikantong, berkisar antara Rp18 ribu hingga Rp30 ribu saja.

Selain itu, tempat ini memiliki suasana yang bagus serta bangunannya yang indah membuat kamu nyaman berada di sini.

Baca Juga: Hengky Kurniawan Sebut Progres Alun-alun Cililin-Lembang Ditargetkan Capai 90 Persen pada September

Sawo Coffee Roastery (Jalan Braga Bandung)

Memiliki arsitektur heritage kuat, didominasi dengan blok bangunan massif, yang fasadnya langsung menempel pada area pedestrian.

Konsep interior yang minimalis didominasi warna putih dan furniture yang sederhana, ditujukan untuk kesan ruang yang tidak terlalu dingin.

Harga makanan dan minuman di Sawo Coffee Roastery juga cukup murah dan bersahabat, harga menu berkisar antara Rp20 ribu hingga Rp120 ribu.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x