Catat! Ini Aturan CFD Bandung yang Kembali Digelar Minggu 4 Juni 2023

- 3 Juni 2023, 07:45 WIB
Pemerintah Kota Bandung kembali menggelar Car Free Day (CFD) di kawasan Dago, mulai Minggu 4 Juni 2023.
Pemerintah Kota Bandung kembali menggelar Car Free Day (CFD) di kawasan Dago, mulai Minggu 4 Juni 2023. /Humas Kota Bandung

MAPAY BANDUNG - CFD Bandung akan kembali digelar pada Minggu 4 Juni 2023.

Adapun CFD Bandung kali ini dibuka kembali usai 3 tahun absen karena pandemi Covid-19.

Untuk itu simak aturan CFD Bandung yang wajib diketahui masyarakat.

 

Baca Juga: Tagar #WeStandWithCBX Trending Twitter, Ada Apa dengan EXO?

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kota Bandung kembali membuka CFD Bandung di ruas jalan Ir H Djuanda atau Dago Kota Bandung.

"Sudah disekapakati pelaksanaan CFD setiap bulannya pada minggu kesatu dan minggu ketiga. Jadi sebulan itu 2 kali. Kami sudah rapat dengan Koramil, Polsek, Polres, Kecamatan dan Kelurahan," kata Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional, Dinas Perhubungan Kota Bandung, Asep Kuswara.

Asep mengungkapkan, adapun aturan CFD Bandung di antaranya, masyarakat tidak diperbolehkan beraktivitas perdagangan promosi, di daerah Ruang Milik Jalan (Rumija) termasuk dilarang membawa hewan peliharaan semua jenis hewan tanpa terkecuali.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x