Cegah Perundungan, Pemkot Dorong Seluruh Sekolah di Bandung Bisa Ramah Anak

- 18 Februari 2023, 07:45 WIB
Pemerintah Kota Bandung mendorong semua sekolah yang berada di Kota Bandung untuk memenuhi standar Sekolah Ramah Anak (SRA).
Pemerintah Kota Bandung mendorong semua sekolah yang berada di Kota Bandung untuk memenuhi standar Sekolah Ramah Anak (SRA). /Diskominfo

MAPAY BANDUNG - Pemerintah Kota Bandung mendorong semua sekolah yang berada di Kota Bandung untuk memenuhi standar Sekolah Ramah Anak (SRA).

Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan sekolah ramah ini perlu diwujudkan agar meminimalisir perundungan yang terjadi di sekolah.

"Kita berharap, tidak boleh ada lagi kejadian perundungan. Ini juga sebagai langkah bagaimana menyiapkan generasi muda yang unggul," kata Yana.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Hari Sabtu 18 Februari 2023, Lengkap Syarat dan Biaya

Sebagaiamana diketahui sekolah ramah anak adalah unit satuan pendidikan, baik formal, nonformal, dan informal yang mengutamakan keamanan, kebersihan, kesehatan, kepedulian, berbudaya lingkungan hidup.

Selain itu, memberikan jaminan, memenuhi, menghargai akan hak-hak anak serta melindungi anak dari kekerasan, diskriminasi, bullying, dan tindakan salah lain.

Baca Juga: Mudah, Praktis, dan Nikmat, Ini Resep Roti Pizza dan Tuna Melt Toast ala Devina Hermawan

Baca Juga: Ini Aksi Epic Kim Do Gi Saat Penayangan Perdana Taxi Driver 2, Lengkap dengan Link dan Sinopsisnya

Unit satuan pendidikan ini juga harus bisa menjadi wadah untuk partisipasi anak dalam merencanakan kebijakan, pembelajaran, pengawasan, dan mekanisme pengaduan untuk memenuhi hak anak di institusi pendidikan.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x