Bullying Pelajar Sekolah Selalu Berujung Damai? Padahal ada Sanksi untuk Pelaku Sesuai UU Nomor 11 Tahun 2012

- 19 November 2022, 10:19 WIB
Viral pelajar SMP korban bullying berujung maaf dengan pelaku, simak undang-undang yang mengatur tentang bullying atau perundungan pada anak.
Viral pelajar SMP korban bullying berujung maaf dengan pelaku, simak undang-undang yang mengatur tentang bullying atau perundungan pada anak. /Tumisu/Pixabay

MAPAY BANDUNG – Kasus bullying atau perundungan pada siswa SMP di kawasan Ujungberung, Kota Bandung, menjadi viral dan tengh menjadi sorotan masyarakat.

Pasalnya pihak sekolah sudah melakukan pertemuan dengan pelaku dan korban termasuk memanggil orang tua keduanya dari hasilnya kedua belah pihak sepakat untuk saling memaafkan satu sama lain.

Selain itu pihak sekolah juga sementara sudah memberikan teguran keras kepada pelaku bullying agar tidak melakukan aksi serupa.

Meski demikian, sanksi tegas dan hukuman bagi para pelaku bullying atau perundungan telah ada pada UU Nomor 11 tahun 2012 tentang sistem peradilan pidana pada anak.

Tak hanya untuk pelaku, lembaga pendidikan atau sekolah yang tidak mampu mencegah tindakan bullying atau perundungan dapat pula terkena sanksi.

Baca Juga: Geger Kasus Bully Siswa SMP Kota Bandung, Polisi Lakukan Penyelidikan

Dikutip MapayBandung.com dari laman bphn.go.id pada Sabtu 19 November 2022, tindakan bullying atau perundungan adalah tindakan dimana satu orang atau lebih mencoba untuk menyakiti atau mengontrol orang lain dengan cara kekerasan.

Kekerasan tersebut baik menyakiti dalam bentuk fisik seperti memukul, mendorong, dan sebagainya. Tak hanya itu, bullying atau perundungan dapat pula berbentuk verbal seperti menghina, membentak, menggunakan kata-kata kasar, hingga mengunggah hal yang dapat mengintimidasi di sosial media.

Meski sering kali terulang, orang tua dan pihak sekolah memiliki peran penting agar tindakan ini tidak terjadi.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: BPHN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x