Pemkot Buka Kolaborasi Pengelolaan Pasar Tradisional, 4 Lokasi Pasar Siap Dibangun

- 7 September 2022, 22:00 WIB
Penyemprotan disinfektan di Pasar Sadang Serang, Kota Bandung, Selasa (9/5/2020)
Penyemprotan disinfektan di Pasar Sadang Serang, Kota Bandung, Selasa (9/5/2020) //Dok Humas Pemkot Bandung.

MAPAY BANDUNG - Sebanyak 4 pasar tradisional di bawah pengelolaan Pemerintah Kota Bandung siap untuk bekerja sama dengan pihak swasta.

Melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perumda Pasar Juara, Pemkot Bandung mengaku tengah mencari sektor swasta untuk berkolaborasi untuk merevitalisasi dan merehabilitasi pasar tradisional.

Adapun, pasar yang saat ini tengah mencari sektor swasta untuk bekerja sama di Bandung di antaranya, pasar Cihaurgeulis, Cijerah, Sadang Serang dan Geger kalong.

Bahkan, menurut Direktur Utama Perumda Pasar Juara, R Herry Hermawan, sudah ada beberapa perusahaan yang melakukan studi kelayakan usaha.

Baca Juga: Lantik Menteri PANRB Baru, Presiden Minta Abdullah Azwar Anas Cepat Reformasi Birokrasi

"Saat ini sudah ada beberapa perusahaan yang melakukan studi kelayakan usaha sebelum masuk ke dalam draft kerja sama. Untuk mengelola, pihak swasta harus melakukan revitalisasi dahulu," ujarnya.

Di Bandung, kata Herry sudah ada 8 pasar yang dikelola swasta dari 37 pasar tradisional yang ada di bawah pengawasan Pemkot Bandung.

"Diajaknya sektor swasta untuk merevitalisasi pasar karena ada keterbatasan modal penyertaan dari pemerintah. Maka kita ajak sektor swasta untuk bersama berkontribusi," imbuhnya.

Ia mengaku, revitalisasi ini bertujuan untuk meningkatkan fasilitas di pasar tradisional. Ia juga mensyaratkan bagi sektor swasta yang ingin berkolaborasi untuk menyiapkan internet gratis dalam upaya digitalisasi pasar tradisional.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x