Pemkot Bandung Targetkan Tahun 2023 Tidak Ada Lagi Kabel Menjuntai di Sejumlah Kawasan

- 30 Januari 2022, 14:30 WIB
 Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna (jaket biru) saat mengecek kabel di ruas Jalan Juanda, Jumat 28 Januari 2022./ Humas Bandung
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna (jaket biru) saat mengecek kabel di ruas Jalan Juanda, Jumat 28 Januari 2022./ Humas Bandung /



MAPAY BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menargetkan pada tahun 2023 mendatang tidak ada lagi kabel menjuntai di sejumlah kawasan.

Pemkot akan mulai menurunkan kabel di udara ke titik pertanahan (bumi).

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna saat menyusuri ruas Jalan Juanda dan Jalan Riau untuk melihat proses grounding kabel.

Ia memantau proses tersebut dengan bersepeda bersama sejumlah kepala dinas, Jumat 28 Januari 2022.

Grounding kabel merupakan proses pembuatan jalur kabel tersendiri yang dipasang pada instalasi rumah menuju titik pertanahan.

"Grounding ini tujuannya agar Kota Bandung bisa lebih rapi lagi. Tidak ada kabel-kabel yang menjuntai seperti ini. Semuanya sudah kita instalansi di bawah tanah," ujar Ema.

Baca Juga: Viral! 4 Warga Ini Malah Asyik Foto-Foto di Tol Cisumdawu, Warganet: Norak

Dalam waktu dekat ini, grounding kabel akan dimulai di sepanjang ruas Jalan Juanda. Pemkot Bandung akan membenahi di empat titik instalansi.

"Rencananya ini akan kita selesaikan Jumat pekan depan, 4 Februari. Koordinatornya dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung. Nanti juga kita akan koordinasikan bersama instansi terkait," jelasnya.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x