PPKM Level 4, Polrestabes Bandung Bagi-Bagi Sembako untuk PKL dan Ojek Online, Jumlahnya 10.000 Paket

- 22 Juli 2021, 18:57 WIB
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya memberikan bantuan kepada pedagang terdampak PPKM Darurat, di kawasan Pasar Ciroyom, Kota Bandung, Rabu, 21 Juli 2021./Remy Suryadie/Galamedia
Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya memberikan bantuan kepada pedagang terdampak PPKM Darurat, di kawasan Pasar Ciroyom, Kota Bandung, Rabu, 21 Juli 2021./Remy Suryadie/Galamedia /

MAPAY BANDUNG - Polrestabes Bandung membagikan 10.000 paket sembako yang diterimanya dari Masyarakat Tionghoa Peduli (MTP) hari ini, Kamis 22 Juli 2021.

Paket sembako itu lantas dibagikan pada warga Bandung yang berprofesi sebagai ojek online hingga para pedagang kaki lima.

Diharapkan bantuan tersebut dapat membantu warga Bandung yang terdampak pandemi Covid-19.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya mengatakan banyak warga Kota Bandung yang terdampak pandemi Covid-19 termasuk saat PPKM Darurat.

Karena itu Polrestabes Bandung akan mengambil andil dalam penyaluran bantuan sosial ini agar tepat sasaran.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Bandung Jumat 23 Juli 2021, Simak Juga Persyaratannya

"Yang jelas bantuan akan diberikan kepada pedagang kaki lima lalu slum area yang diperkirakan amat membutuhkan bantuan sosial ini. Kami juga berterima kasih kepada Masyarakat Tionghoa Peduli atas bantuan yang akan langsung disalurkan kepada masyarakat ini," terang Kapolrestabes Bandung dalam siaran pers yang disiarkan lewat instagram, Kamis 22 Juli 2021.

Dikatakan juga bantuan akan diberikan secara bertahap, sebelumnya bantuan seperti diketahui telah disebarkan di Pasar Ciroyom dan di Ujung Berung.

Ke depan wilayah lainnya di Kota Bandung yang banyak terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19 juga akan diberikan bantuan.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Polrestabes Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x