Arti Mimpi Berubah Jadi Hantu Versi Primbon Jawa, Intinya Berkaitan dengan Diri Sendiri

19 November 2022, 07:00 WIB
Beberapa orang percaya hantu gadis kecil bermata hitam itu adalah jiwa tersiksa dari seorang gadis muda yang dibunuh di daerah tersebut selama tahun 1960-an.* /Lee Brickley/

 

MAPAY BANDUNG - Dalam primbon Jawa ada penjelasan dan arti mimpi tentang manusia berubah jadi hantu.

Dijelaskan oleh praktisi kejawen, Mbah Yadi, mimpi jadi hantu yang muncul di benak seseorang itu berkaitan dengan dirinya sendiri.

Mbah Yadi menjelaskan secara rinci tentang hal itu lewat Youtube ESA Production yang dikutip MapayBandung.com pada Jumat 18 November 2022.

Berikut ini tafsir atau arti dari mimpi berubah menjadi hantu berdasarkan Primbon Jawa.

Baca Juga: Resep Nasi Kuning Rice Cooker Dipadukan dengan Ayam Suwir Serundeng Nikmat Ala Chef Devina Hermawan

Mbah Yadi mengatakan mimpi unik ini berarti adanya masalah dari dalam diri seseorang yang bermimpi berubah menjadi hantu.

Masalah dari dalam diri yang dimaksud adalah masalah adanya rasa kurang percaya diri pada seseorang tersebut.

"Artinya panjenengan itu tidak percaya diri, orangnya minderan,"kata Mbah Yadi.

Biasanya hal ini terjadi karena adanya pergantian situasi di dalam hidup yang sedang dijalani.

Baca Juga: Lakukan Hal Ini saat Sakit Lutut, dr. Zaidul Akbar: Efektif Jadi 'Pelumas', Bikin Lutut Jadi Sehat Lagi

Mbah Yadi mencontohkan biasanya ini terjadi pada seseorang yang baru menikah.

Kemudian orang tersebut merasa tidak percaya diri tentang kemampuannya kedepan dalam menjalani rumah tangga.

Biasanya muncul rasa kurang percaya diri dan pertanyaan apakah mampu membangun keluarga yang harmonis atau tidak.

"Jadi itu tadi panjenengan itu merasa kurang nyaman dengan diri sendiri, tidak percaya diri,"kata Mbah Yadi.

Baca Juga: Masak Ini, Si Kecil Dijamin Suka Sayur, Rasanya Gurih, Krispi, Bisa Jadi Cemilan Maupun Teman Nasi

Mbah Yadi menambahkan rasa kurang percaya diri ini bisa muncul karena berbagai hal dan muncul dalam mimpi yang berkaitan dengan hantu.

Mimpi itu unik dan jarang terjadi yaitu diri sendirilah yang berubah menjadi hantu.

Maka dari itu jika mengalami mimpi tersebut cobalah untuk lebih percaya diri di dalam menjalani hidup ini.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler